Carmudi Indonesia

KTB Tawarkan Promo Khusus Service & Spare Part Mitsubishi Fuso

Promo Mitsubishi Fuso

Mitsubishi Fuso menawarkan promo khusus yang berlaku November 2020 (Foto: Santo/Carmudi)

Jakarta – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi dari Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation kembali memberikan promo khusus kepada para pelanggannya.

Kali ini promo khusus yang diberikan berupa paket service dan spare part. Pelanggan bisa mendapatkannya lewat Official Store Mitsubishi Fuso di salah satu e-commerce yang sudah bekerja sama dengan KTB.

“Kini official store Mitsubishi Fuso juga menyediakan paket penjualan untuk layanan purna jual dan spare parts. Secara bertahap kami akan melengkapi produk penjualan kami. Sehingga pelanggan dapat melakukan transaksi pembelian produk hingga purna jual secara online dengan mudah dan cepat,” ungkap Duljatmono, Sales & Marketing Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors dalam keterangan resminya, Selasa (4/11/2020).

Adapun promo khusus yang ditawarkan pada bulan ini adalah Paket Terang dan Paket Kokoh dengan diskon hingga 40%. Serta ekstra diskon untuk pembelian unit kendaraan Mitsubishi Fuso.

Saat melakukan transasksi pembelian, pelanggan terlebih dahulu harus memilih area sesuai domisili, kemudian pelanggan memilih diler. Selanjutnya pilih paket yang hendak dibeli, lalu konfirmasi melalui fitur chat messanger dan Salesforce akan memandu proses transaksi. Setelah itu, lanjut ke proses pembayaran.

Terdapat 24 Group Dealer Mitsubishi Fuso yang siap melayani pelanggan.

Detail promo paket pembelian layanan purna jual Mitsubishi Fuso:

Paket Terang

Produk Fuso masih bertahan tahun ini dengan strategi baru untuk dominasi segmen niaga. (Foto/Carmudi)

Paket Kokoh

KTB juga menyediakan promo tambahan bagi pembelian semua tipe kendaraan Mitsubsihi Fuso, dengan detail promo sebagai berikut:

 

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Baca Juga: Kini Membeli Truk Mitsubishi Fuso Bisa Online Melalui Marketplace

Exit mobile version