Carmudi Indonesia

Stres Saat Mengemudi di Jalan, Ini Cara Mudah Mengatasinya

Stres saat mengemudi bisa diatasi dengan mudah (Foto: Cofused.com)

Jakarta – Aktivitas mengemudi butuh fokus dan konsentrasi dalam waktu yang cukup lama. Hilang atau menurunnya fokus pada mengemudi akan menambah risiko keselamatan.

Namun, masih banyak pengemudi yang abai saat mulai hilang fokus, padahal itu merupakan tanda-tanda stress saat mengemudi. Mengalami kondisi stres jelas bukan kabar baik ketika kita perlu berkonsentrasi pada sesuatu, semisal mengemudikan mobil.

Gejala stres sebenarnya masih bisa dihindari, terutama bila Carmudian sering mengemudi dalam waktu lama. Dikutip dari artikel yang diterbitkan Institute of Advanced Motorists (IAM), lembaga keselamatan asal Inggris memberikan kiat-kiat untuk pengemudi saat stres.

Penyebab stres saat mengemudi kadang berasal dari luar, tidak selalu karena kondisi lalu lintas di jalan raya atau kondisi mobil yang mungkin kurang fit.

Sebaiknya kita perlu mengenali tanda-tanda peringatan dari stres. Anda mungkin merasakan beberapa atau semua ini:

Bila mengalami kondisi seperti diatas, Carmudian sebaiknya rehat sejenak dari aktivitas mengemudi. Alangkah baiknya Anda menenangkan diri ketika ‘lelah pikiran’,  supaya beban dalam pikiran jadi lepas.

Langkah Mengatasi Stres Saat Mengemudi

Hindari stres saat mengemudi, ketimbang celaka di jalan (Foto: Sunday Times Driving)

Cara menghilangkan stres sebelum mengemudi tidak sulit kok, Anda cukup meluangkan waktu sejenak agar pikiran lebih rileks dan tenang. Berikut adalah beberapa tips yang harus dilakukan sebelum Anda masuk ke dalam mobil:

Jika Anda mengalami kesulitan tidur karena stres maka pastikan Anda tidak terlalu lelah untuk mengemudi. IAM menyarankan jika Anda merasa mengantuk saat berada di belakang kemudi, cari tempat yang aman untuk berhenti.

Sebaiknya, pilih pemberhentian di rest area atau SPBU saat mengemudi di jalan tol, bukan menepi di bahu jalan. Penelitian menunjukkan bahwa hampir 20 persen kecelakaan di jalan-jalan utama berhubungan dengan kantuk saat mengemudi.(dol)

Exit mobile version